Siaran Pers - 02 September 2023
Dibuat oleh Admin-PANDI - pandi.id
Tangerang (2/9/2023) – Pengelola Nama Domain Internet Indonesia (PANDI) sebagai Registri Nama Domain Tingkat Tinggi Indonesia (.id) menyelenggarakan event festival Domain pertama dan terbesar di Indonesia yaitu DomainFest .id. Pada event yang dilaksanakan di The Breeze BSD, Tangerang pada tanggal 1-2 September 2023 ini, seluruh peserta yang hadir berkesempatan untuk mengikuti pameran, talkshow, workshop, hiburan, games maupun doorprize berhadiah senilai jutaan rupiah.
“Event DomainFest .id yang akan dilaksanakan secara rutin setiap tahun ini merupakan bentuk komitmen PANDI dalam memajukan industri Domain, Cloud dan Hosting di Indonesia. Hal ini sesuai dengan salah satu misi PANDI yaitu berperan aktif dalam pengembangan, riset dan inovasi teknologi yang terkait dengan Internet. Melalui event yang dapat diikuti secara gratis ini, diharapkan seluruh kalangan masyarakat dapat terlibat dan mendapatkan insight baru tentang apa itu Website, Domain, Cloud dan Hosting serta mampu memberikan masukan untuk pengembangan infrastruktur internet ke depannya seperti penerapan blockchain, Artificial Intelligence (AI) dan lain-lain,” terang John Sihar Simanjuntak selaku Ketua PANDI.
“Tujuan dilaksanakannya DomainFest .id ini adalah sebagai sarana sharing dan edukasi terkait industri internet, sarana networking Registrar dan pelaku industri internet lainnya secara offline, mendapat masukan dari masyarakat terkait pengembangan Domain .id dan program-program PANDI ke depannya serta untuk memberikan kontribusi ide dan gagasan bagi kemajuan teknologi internet Indonesia,” pungkas John.
Lebih lanjut, John juga menjelaskan bahwa kegiatan ini diisi oleh berbagai pameran dari Registrar maupun penyedia jasa internet serta berbagai talkshow dan workshop yang memuat insight terkini seputar dunia Domain, Cloud maupun Hosting. “DomainFest .id terdiri dari berbagai kegiatan seperti Talkshow, Workshop, Pameran, Hiburan, Doorprize dan Games berhadiah menarik. Puncak acara dari DomainFest .id ini adalah pencanangan Domain .id sebagai Identitas Digital dan Internet Indonesia serta Relaunching s.id sebagai Microsite dan Link Shortener asli karya anak bangsa yang diresmikan secara langsung oleh PANDI, KADIN dan Perwakilan Registrar pada 1 September 2023,” jelas John.
John juga menjelaskan bahwa dengan adanya kegiatan DomainFest .id ini diharapkan juga mampu berdampak pada pertumbuhan Domain .id sebagai Identitas Digital dan Internet Indonesia. “Per 31 Juli 2023, jumlah Domain .id secara umum mencapai 769.965 Nama Domain dengan persentase terbesar yaitu pada Domain my.id sebesar 40,17% atau sebanyak 309.270 Nama Domain my.id. Disusul dengan Domain ~.id sebesar 28,56% atau sebanyak 219.918 Nama Domain ~.id. Melalui event DomainFest .id ini diharapkan angka ini juga dapat terus bertumbuh ke depannya,“ tutur John.
Selanjutnya John juga menjelaskan bahwa selain kegiatan DomainFest .id, PANDI akan terus melaksanakan berbagai kegiatan dan sinergi dengan pemangku kepentingan dalam rangka memajukan industri internet di Indonesia. “PANDI akan terus melaksanakan kegiatan-kegiatan positif ke depannya seperti kegiatan PANDI Meeting, kerjasama dengan berbagai instansi terkait sosialisasi, FGD dan workshop, serta menyelenggarakan atau terlibat dalam event-event pameran yang serupa dengan DomainFest .id ini. Sebelumnya PANDI juga telah menandatangani MoU dengan Kamar Dagang dan Industri (KADIN) Indonesia dalam rangka mendukung Domain .id sebagai Identitas Digital dan Internet Indonesia,” tutup John.
Dapatkan informasi terbaru dari kami